Sunday, November 22, 2015

Rangkaian dioda penyearah / rectifier..?? ini penjelasannya.

Saya yakin sobat sudah tahu pengertian tegangan ac, adalah tegangan dengan bentuk sinyal sinus yang memiliki level tegangan positif dan level tegangan negatif, nah...pada rangkaian power supply sobat juga tahu kan,,, tegangan  trafo itu bentuknya sinus sehingga untuk merubah menjadi harus disearahkan dulu agar diperoleh arus searah (dc), maka sinyal ac ini harus dipotong salah satu level tegangannya, baik level positifnya atau negatifnya tergantung kebutuhan tegangan dc apa yang diperlukan. pemotongan sebagian level sinyal ac ini disebut climping dan prosesnya disebut penyearahan (rectifier) sinyal ac menjadi dc bergelombang.

seperti kita ketahui bahwa dioda hanya akan melewatkan arus dalam satu arah saja, sehingga gampang dipahami jika tegangan ac diberikan pada kaki anoda maka hanya level tegangan positifnya saja yang akan dilewatkan ke kaki katoda sedangkan level sinyal negatifnya akan terpotong. begitu juga sebaliknya jika sinyal acnya diberikan pada kaki katoda maka pada kaki anoda hanya keluar sinyal bagian negatifnya saja, sedangkan sinyal positifnya kan terpotong.

Penyearah setengah gelombang / half wave rectifier

Penyearahan model ini hanya memerlukan satu buah dioda saja sehingga sinyal outputnya tidak sempurna atau terpotong-potong. Pada saat anoda dibuat sebagai input sinyal ac maka sinyal output pada kaki katoda hanya ada pada saat siklus positif saja sedangkan pada saat siklus negatifnya terpotong, sebaliknya jika inputnya pada kaki katoda maka hanya ada tegangan pada saat siklus negatif dan tidak ada tegangan pada siklus positifnya.


Penyearahan model satu dioda ini justru hanya cocok untuk penyearah tegangan dc pada input rangkaian sebagai proteksi kerusakan rangkaian terhadap terhadap tegangan input yang kebalik, dan penyearah setengah gelombang sangat tidak baik digunakan untuk power supply karena tegangan dc outputnya tidak akan sempurna.

Penyearah gelombang penuh / full wave rectifier

Nah,, kalau menggunakan satu dioda hanya setengah siklus saja yang dilewatkan, maka untuk mendapatkan gelombang tegangan dc yang penuh diperlukan dua buah dioda dan dua buah sinyal ac sebagai sinyal inputnya dengan berbeda phasa 180⁰, sehingga masing-masing dioda akan melewatkan setengah siklus sinyal ac tetapi dari input sinyal ac yang berbeda. Tetapi karena sinyal acnya berbeda phasa 180⁰ maka sinyal keluaran akan terisi penuh oleh setengah gelombang ac. sinyal gelombang penuh ini disebut juga sinyal arus searah / dc berpulsa. dibawah ini contoh gambarnya.


Penyearahan sinyal gelombang penuh ini digunakan untuk penyearahan sinyal dari transformator / trafo pada rangkaian power supply, untuk menghasilkan tegangan dc positif dan tegangan dc negatif.

 

Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment